Inilah 5 Persiapan Mudik Dengan Motor Yang Wajib Anda Ketahui Ketika Ingin Mudik

Mudik adalah suatu kegiatan para perantau yang ingin pulang ke kampung halamannya. Mudik kebanyakan dilakukan dengan kendaraan pribadi seperti kendaraan roda dua. Jika Anda ingin mudik dengan motor, wajib mengetahu 5 persiapan mudik dengan motor yang harus disiapkan berikut ini:

⦁ Persiapkan Fisik

Yang pertama pemudik harus siapkan yaitu persiapkan fisik yang sehat dan juga prima. Sebagai pemudik tentunya harus memiliki kondisi badan yang sehat karena akan melakukan perjalanan yang jauh dan melewati berbagai macam cuaca. Saat perjalanan pun akan menguras banyak sekali tenaga sehingga Anda butuh setidaknya 8 jam istirahat sebelum melakukan mudik. Jangan lupa konsumsi vitamin atau suplemen sesuai kebutuhan badan Anda.

⦁ Cek Kondisi Kendaraan (Motor)

Persiapan yang kedua yaitu mengecek kendaraan Anda. Cek kesiapan kendaraan motor Anda, mulai dari ban, mesin, lampu-lampu pada motor dan lain sebagainya. Persiapkan kendaraan Anda dengan membawanya ke bengkel resmi supaya mendapatkan service supaya motor siap untuk digunakan berkendara jauh. Hal ini dimaksudkan supaya Anda tidak mengalami mogok atau kecelakaan ditengah perjalanan mudik.

⦁ Menentukan Rute Tujuan Mudik

Selanjutnya yaitu menentukan rute perjalanan Anda ingin mudik melalui jalur atau jalan yang mana. Dalam hal ini, Anda bisa menggunakan GPS untuk menentukan perjalanan aNda melalui jalan yang mana. Keuntungannya tentu Anda bisa melewati jalan yang mengalami kemacetan ataupun sedang perbaikan.

⦁ Memastikan Barang Apa Yang Dibawa

Hindari membawa barang muatan yang berlebihan di motor Anda, karena hal ini akan menimbulkan kecelakaan karena beban motor yang tidak semestinya. Kapasitas dari motor juga terbatas sehingga perlu dipikirkan barang apa yang akan dibawa ke kampung. Bila ada barang yang ingin dikirim ke kampung, disarankan untuk Anda menggunakan jasa pengiriman paket dengan ini dapat menjaga keselamatan Anda juga.

⦁ Memilih Pakaian Yang Aman

Anda perlu memilih pakaian yang aman supaya kondisi Anda tetap terjaga kesehatan dan primanya. Anda dapat mengenakan baju kaos yang nyaman lalu ditutup dengan jaket yang cukup tebal supaya terjaga dari dingin dan panasnya cuaca saat mudik. Kenakan juga celana panjang, sepatu rapat dan sarung tangan serta kacamata dan masker tentunya.

Itu tadi 5 perisiapan yang harus Anda siapkan. Semoga bermanfaat bagi Anda.